Deskripsi
Buku ini berisi beberapa catatan ilmiah atas beberapa kesalahan dari buku yang ditulis oleh H. Abdul Shomad Lc., M.A. yang berjudul 37 Masalah Populer, sebagai bentuk nasihat kepada umat agar tidak terjatuh dalam ketergelinciran (kesalahan) tersebut.
Mengkritik suatu kesalahan sah-sah saja, baik dalam masalah aqidah atau hukum agama, bukan hal yang tercela, bahkan dianjurkan, asalkan kritik tersebut dibangun di atas bukti yang valid, dengan adab, serta ditulis secara ilmiah berdasarkan dalil-dalil Al-Quran dan hadits yang shahih. Dimana hal ini telah menjadi suatu kebiasaan para ulama salaf untuk saling menasehati.
Muhammad ibn Bundar pernah berkata kepada Imam Ahmad ,”Wahai Abu Abdillah, sesungguhnya saya merasa berat hati untuk mengatakan ‘Si Fulan pendusta’.” Imam Ahmad menjawab, “Sendainya kamu diam dan saya juga diam, lantas kapan orang yang jahil mengetahui mana yang benar dan mana yang salah?!”.
Al-Hafidz Ibnu Hajar berkata, “Adapun menjelaskan kesalahan seorang ulama sebelumnya, apabila beradab dengan baik dan sopan dalam mengkritik maka tidak apa-apa, tidak tercela.”
Review
Belum ada ulasan.