Deskripsi
Dalam Shahiih al-Bukhari disebutkan: “Wahb bin Munabbih ditanya: ‘Bukankah ( ) itu kunci Surga?’ Maka ia menjawab: ‘Benar, akan tetapi bukan kunci, kalau tidak memiliki gerigi. Jika engkau mendatangkan kunci yang bergerigi, maka Surga akan terbuka untukmu. Jika tidak, maka Surga tidak akan terbuka.”’
Banyak orang yang memiliki kunci Surga, akan tetapi gigi gerigi kunci itulah yang banyak ditelantarkan banyak orang. Gigi-gerigi itulah yang disebut sebagai: Syarat-syarat, rukun-rukun berikut konsekwensi Syahadatain.
Maka kami, Pustaka Ibnu ‘Umar ingin ikut dalam menyebarkan ilmu yang utama dan pertama kali harus dipahami oleh seorang muslim ini. Semoga Allah Ta’ala meluaskan manfaatnya bagi kaum muslimin dan mencatatnya sebagai amal shalih yang diterima. Aamiin. Shalawat dan salam semoga terlimpah kepada Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wa sallam beserta keluarga dan semua para Sahabatnya yang mulia.