Diskon!

Fiqih Kesehatan Kontemporer Terkait Puasa Dan Ramadhan

Rp 52.500

Stok habis, hubungi CS untuk pemesanan

SKU: 005825 Kategori:
Klick to share

Deskripsi

Dalam permasalahan fiqih, banyak hal-hal baru yang muncul di zaman modern ini baik berupa teknologi maupun peradaban manusia. Hal ini memunculkan permasalahan-permasalahan fiqih baru dan hal-hal yang belum pernah dibahas oleh ulama di zaman dahulu. Begitu juga dengan dunia kesehatan. Belakangan ini, teknologi dan perkembangan dunia kesehatan sangat berkembang pesat sehingga ada ungkapan ‘hiperbolis’ dalam ilmu kedokteran “Dalam waktu 10 tahun ke depan, setengah ilmu kedokteran anda sudah tidak dipakai lagi”.

Ada beberapa hal yang menjadi pembahasan fiqih kesehatan kontemporer. Misalnya mengenai suntikan yang paling sering ditanya oleh pasien dan tenaga kesehatan. Tentu saja mereka khawatir puasanya batal atau berkurang pahalanya hanya karena suntikan. Suntikan itu ada beberapa macam dan metodenya serta jenis bahan yang disuntikkan. Begitu juga dengan permasalahan donor darah, baik memberikan darah ataupun menerima darah, hal ini sering menjadi pertanyaan apakah bisa membatalkan puasa atau tidak. Masih banyak pembahasan kontemporer lain misalnya memakai obat kumur, memakai inhaler dan hukum periksa ke dokter gigi ketika puasa.

Telah kita ketahui bersama bahwa permasalahan fiqih adalah permasalahan yang luas dan tidak terlepas dari perbedaan pendapat para ulama. Ada yang menyatakan pendapat ini berbeda dengan pendapat yang lainnya dengan perbedaan yang jauh, akan tetapi dalam penyusunan buku ini, kami berusaha mencari dan mengumpulkan pendapat ulama yang mu’tabar (teranggap), kemudian kami menyajikan apa yang menurut mereka adalah pendapat yang lebih kuat. Kami juga berusaha menyajikan tulisan yang ringan, tidak terlalu panjang sehingga tidak memberatkan pembaca dan tentunya berusaha tetap mempertahankan keilmiahannya.

Klick to share

Informasi tambahan

Penulis

Raehanul Bahraen

Penerbit

Muslimafiyah Publishing

Sampul

Hard Cover

Ukuran

15,5 cm x 24 cm

Review

Belum ada ulasan.

Jadilah yang pertama memberikan ulasan “Fiqih Kesehatan Kontemporer Terkait Puasa Dan Ramadhan”

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *