Deskripsi
PETUAH-PETUAH SYAIKH BIN BAZ
Judul Asli: Hadiits ash-Shabaah min Kalimaat wa Ta’liqaat wa Muhadharaat
Penulis : Syaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin baz
Dihimpun oleh: Syaikh Shalahuddin bin Utsman bin Ahmad
Penerbit: Darus Sunnah
Tebal: 566 Halaman
Ukuran: 16 x 24,5 cm
Berat : 1.800grm
Sampul: Hard Cover
Buku ini merupakan kumpulan dari beberapa pelajaran dan tausiyah yang disampaikan oleh Syaikh Abdul Aziz bin Baz sehabis shalat Ashar di masjid Jami’ seperti masjid Al-Yahya di Riyadh, masjid Jami’ di Thaif, masjid At-Tawi’iyah di Mekkah Al-Mukarramah, dan masjid di samping rumah beliau. Beliau adalah seorang ulama yang menguasai bidang fikih dan hadist, dan dikenal dengan sifat wara’ sekaligus da’i yang memiliki sifat zuhud. Banyak sekali orang yang mendapatkan dan menerima ilmunya, fatwa-fatwanya, dan risalah-risalahnya. Telah berguru kepadanya ratusan para pencari ilmu.
Halaqah dan kajian ilmu beliau dikenal mudah dipahami para penuntut ilmu, kalimat-kalimat yang disampaikan sangat ringkas, tetapi memiliki makna yang luas. Adalah murid beliau, Shalahuddin bin Utsman bin Ahmad berusaha mengubah apa yang telah didengar melalui kaset-kaset rekaman kedalam bentuk tulisan yang teratur, melihat pentingnya halaqah kajian ilmiah ini, faedah besar yang dapat di ambil darinya, serta kebutuhan kaum muslimin dan para penuntut ilmu.
Semoga kehadiran buku ini bisa menjadi nasihat bagi pembaca dan kaum muslimin pada umumnya.